Flashdisk merupakan removable media yang mudah sekali menjadi sumber penyebaran virus, karena hampir setiap orang memiliki flashdisk untuk kepentingannya masing-masing maka kita sebagai pemilik flashdisk harus berhati-hati terhadap virus yang bisa sewaktu-waktu kita hubungkan dengan computer akan terserang atau menjadi sasaran tempat bersarangnya virus yang dapat merusak data-data yang kita simpan diflashdisk tersebut. Untuk itu mari kita cegah virus tersebut singgah diflashdisk kita dengan cara sbb:
- Buat sebuah folder diflashdisk sobat dan berinama dengan autorun.inf
- Buatlah sebuah file text document dan berinama apa saja karena nantinya akan kita rename supaya menjadi kode-kode untuk menghentikan virus tersebut masuk ke flashdisk tsb.
- Buka Character Map dari start – all program – accessories – system tools – character map
- Pilih sebuah font yang diakhiri dengan akhiran Unicode. Contohnya : Lucida sans Unicode
- Setelah itu pilih character dibawahnya hingga 5-6 character setelah itu klik copy dan pastekan pada file text document yang tadi dibuat dengan cara merinamenya. Jangan kaget karena nantinya nama file tersebut menjadi kotak-kotak saja.
- Selesai, semoga flashdisk sobat kebal terhadap virus meskipun flashdisk tersebut dicolokan ke computer yang ada virusnya.